Ruang Keluarga - Rumah & Keluarga
5 Hal yang Wajib Dipertimbangkan Saat Memilih Tandon Air
Saat ini, banyak orang memasang tandon di rumah mereka. Tandon digunakan sebagai tempat penampungan air bersih.
Fungsi tandon akan terasa ketika pompa air mengalami ganguaan atau mati, kita sebagai pemilik rumah tidak perlu risau karena memiliki cadangan air untuk kebutuhan sehari-hari. Selain itu, banyak juga yang memasang tandon agar aliran air di rumah lancar dan merata maupun untuk suplai air untuk water heater.
Oleh karena fungsi dan kegunaannya tersebut, saat memilih tandon ada beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan. Berikut di antaranya:
Estimasi penggunaan air per individu per hari kurang lebih 150-200 liter. Saat memilih berapa besar kapasitas tandon, maka hal ini menjadi faktor pertama yang kita pertimbangkan.
Contohnya, terdapat 4 anggota keluarga di rumah kita. Yang mana, penggunaan air di rumah tangga mencapai 600-800 liter/hari. Maka setidaknya, kapasitas tandon yang kita butuhkan ialah 900 liter.
Selain jumlah individu, pemilihan kapasitas tandon juga harus sesuai dengan penggunaan dan pengisian air pada tandon.
Terdapat tiga jenis material tandon yang biasa digunakan, antara lain polietilena (poly tank), logam, dan beton. Masing-masing material ini memiliki ketahanan, perawatan, dan harga yang berbeda-beda. Sesuaikan jenis material tandon dengan kebutuhan dan anggaran kita.
Tandon bisa diletakkan di dak atap, permukaan tanah, maupun ditanam. Di mana tandon akan ditempatkan juga hal yang krusial untuk dipertimbangkan.
Dikarenakan penempatan tandon memengaruhi pemilihan jenis material, strukrur pendukung, perpipaan, serta komponen-komponen pendukung lainnya. Belum lagi, keberadaan dan warna tandon juga memengaruhi estetika bangunan rumah.
Maka dari itu, buatlah perencanaan dan layout penempatan terlebih dahulu sebelum membeli tandon.
Seiring waktu, tandon bisa menjadi kotor dan ditumbuhi alga. Kotoran yang mengendap juga dapat berpengaruh terhadap kualitas air atau menyumbat pipa. Maka, kita perlu mengetahui juga bagaimana perawatan tandon yang kita beli. Masing-masing merek dan material memiliki cara perawatan yang berbeda-beda.
Jika sudah menimbang semua faktor di atas, maka kita akan mengetahui tandon seperti apa yang ingin kita beli. Setelahnya, kita bisa memilah apa jenis dan merek tandon, berapa biaya pemasangan, garansi yang diberikan, serta lain sebagainya sesuai dengan budget.
Itu tadi beberapa faktor yang penting dipertimbangkan ketika memilih tandon. Semoga bermanfaat!
Ruang Keluarga - Rumah & Keluarga
5 Hal yang Wajib Dipertimbangkan Saat Memilih Tandon Air
Saat ini, banyak orang memasang tandon di rumah mereka. Tandon digunakan sebagai tempat penampungan air bersih.
Fungsi tandon akan terasa ketika pompa air mengalami ganguaan atau mati, kita sebagai pemilik rumah tidak perlu risau karena memiliki cadangan air untuk kebutuhan sehari-hari. Selain itu, banyak juga yang memasang tandon agar aliran air di rumah lancar dan merata maupun untuk suplai air untuk water heater.
Oleh karena fungsi dan kegunaannya tersebut, saat memilih tandon ada beberapa faktor yang perlu dipertimbangkan. Berikut di antaranya:
Estimasi penggunaan air per individu per hari kurang lebih 150-200 liter. Saat memilih berapa besar kapasitas tandon, maka hal ini menjadi faktor pertama yang kita pertimbangkan.
Contohnya, terdapat 4 anggota keluarga di rumah kita. Yang mana, penggunaan air di rumah tangga mencapai 600-800 liter/hari. Maka setidaknya, kapasitas tandon yang kita butuhkan ialah 900 liter.
Selain jumlah individu, pemilihan kapasitas tandon juga harus sesuai dengan penggunaan dan pengisian air pada tandon.
Terdapat tiga jenis material tandon yang biasa digunakan, antara lain polietilena (poly tank), logam, dan beton. Masing-masing material ini memiliki ketahanan, perawatan, dan harga yang berbeda-beda. Sesuaikan jenis material tandon dengan kebutuhan dan anggaran kita.
Tandon bisa diletakkan di dak atap, permukaan tanah, maupun ditanam. Di mana tandon akan ditempatkan juga hal yang krusial untuk dipertimbangkan.
Dikarenakan penempatan tandon memengaruhi pemilihan jenis material, strukrur pendukung, perpipaan, serta komponen-komponen pendukung lainnya. Belum lagi, keberadaan dan warna tandon juga memengaruhi estetika bangunan rumah.
Maka dari itu, buatlah perencanaan dan layout penempatan terlebih dahulu sebelum membeli tandon.
Seiring waktu, tandon bisa menjadi kotor dan ditumbuhi alga. Kotoran yang mengendap juga dapat berpengaruh terhadap kualitas air atau menyumbat pipa. Maka, kita perlu mengetahui juga bagaimana perawatan tandon yang kita beli. Masing-masing merek dan material memiliki cara perawatan yang berbeda-beda.
Jika sudah menimbang semua faktor di atas, maka kita akan mengetahui tandon seperti apa yang ingin kita beli. Setelahnya, kita bisa memilah apa jenis dan merek tandon, berapa biaya pemasangan, garansi yang diberikan, serta lain sebagainya sesuai dengan budget.
Itu tadi beberapa faktor yang penting dipertimbangkan ketika memilih tandon. Semoga bermanfaat!