Gagah Bayu

Following

Followers

article 29 July 2024

Gagah Bayu

Inspirasi Konstruksi - Desain Arsitektur

Mengenal Core Bangunan, Tulang Punggung Gedung Pencakar Langit

Kita semua tahu bahwa kolom merupakan penopang vertikal pada suatu bangunan. Konstruksinya cukup sederhana dan cukup bisa diandalkan sebagai struktur vertikal pada bangunan bertingkat dua maupun tiga.

Namun, bagaimana jika jumlah lantai bangunan lebih banyak dari itu? Belasan bahkan puluhan lantai? Tentu saja, bangunan gedung memerlukan struktur yang berbeda.

Sebagai penopang utama gedung bertingkat hungga pencakar langit digunakanlah sebuah desain struktur yang disebut core atau inti bangunan.

Kali ini, saya ingin mengajak teman-teman mengenal apa itu core bangunan. Simak yuk!

1. Sekilas tentang core bangunan

Core atau inti bangunan merupakan istilah untuk menyebut struktur sentral pada suatu bangunan. Atau dengan kata lain, core bangunan merupakan penahan beban utama untuk memberikan stabilitas dan penyangga keseluruhan struktur dari pondasi hingga atap.

Fungsinya sama seperti tulang punggung pada tubuh kita. Oleh karena itulah, core dibuat dengan material berkualitas dengan kekuatan dan daya tahan tinggi.

2. Bentuk core bangunan

Umumnya core memiliki bentuk persegi atau persegi panjang dengan bagian tengah yang dibuat hollow alias bolong. Lubang pada core ini digunakan untuk keperluan penunjang bangunan seperti tangga, lift, instalasi listrik, perpipaan, shaft, jalur AC, dan lain sebagainya.

3. Letak core pada bangunan

Meskipun kebanyakan core bangunan berada di bagian tengah, pada beberapa bangunan core terletak di bagian tepi. Bentuk core yang sedemikian sering juga disebut dengan perimeter core. Kinerja keduanya sama, core sebagai penyangga utama bangunan dengan lantai-lantai yang dibuat dengan desain kantilever.

Tentunya dalam membuat suatu core bangunan diperlukan kalkulasi yang sangat matang. Desain core juga jauh lebih kompleks dibandingkan dengan struktur sederhana seperti yang digunakan di bangunan rumah.

Itu tadi sedikit ulasan mengenai core bangunan, semoga dapat menambah wawasan seputar dunia konstruksi. Terima kasih sudah membaca.

article 29 July 2024

Gagah Bayu

Inspirasi Konstruksi - Desain Arsitektur

Mengenal Core Bangunan, Tulang Punggung Gedung Pencakar Langit

Kita semua tahu bahwa kolom merupakan penopang vertikal pada suatu bangunan. Konstruksinya cukup sederhana dan cukup bisa diandalkan sebagai struktur vertikal pada bangunan bertingkat dua maupun tiga.

Namun, bagaimana jika jumlah lantai bangunan lebih banyak dari itu? Belasan bahkan puluhan lantai? Tentu saja, bangunan gedung memerlukan struktur yang berbeda.

Sebagai penopang utama gedung bertingkat hungga pencakar langit digunakanlah sebuah desain struktur yang disebut core atau inti bangunan.

Kali ini, saya ingin mengajak teman-teman mengenal apa itu core bangunan. Simak yuk!

1. Sekilas tentang core bangunan

Core atau inti bangunan merupakan istilah untuk menyebut struktur sentral pada suatu bangunan. Atau dengan kata lain, core bangunan merupakan penahan beban utama untuk memberikan stabilitas dan penyangga keseluruhan struktur dari pondasi hingga atap.

Fungsinya sama seperti tulang punggung pada tubuh kita. Oleh karena itulah, core dibuat dengan material berkualitas dengan kekuatan dan daya tahan tinggi.

2. Bentuk core bangunan

Umumnya core memiliki bentuk persegi atau persegi panjang dengan bagian tengah yang dibuat hollow alias bolong. Lubang pada core ini digunakan untuk keperluan penunjang bangunan seperti tangga, lift, instalasi listrik, perpipaan, shaft, jalur AC, dan lain sebagainya.

3. Letak core pada bangunan

Meskipun kebanyakan core bangunan berada di bagian tengah, pada beberapa bangunan core terletak di bagian tepi. Bentuk core yang sedemikian sering juga disebut dengan perimeter core. Kinerja keduanya sama, core sebagai penyangga utama bangunan dengan lantai-lantai yang dibuat dengan desain kantilever.

Tentunya dalam membuat suatu core bangunan diperlukan kalkulasi yang sangat matang. Desain core juga jauh lebih kompleks dibandingkan dengan struktur sederhana seperti yang digunakan di bangunan rumah.

Itu tadi sedikit ulasan mengenai core bangunan, semoga dapat menambah wawasan seputar dunia konstruksi. Terima kasih sudah membaca.