MasterumahID

Following

Followers

article 13 July 2024

MasterumahID

Inspirasi Konstruksi - Material Bangun

Beli Sintetis Granit Atau Marmer Enggak Rugi Kok

Beli Sintetis Granit Atau Marmer Enggak Rugi Kok

Unggul dalam tampilan dan kekuatan membuat kehadiran marmer dan granit tidak dapat disingkirkan dalam diskusi terkait panel dekoratif sekalipun banyak material lain yang bermunculan. Namun di samping fakta tersebut, juga ada fakta lain yang tidak dapat dihindari bahwa akan banyak biaya yang dihabiskan untuk pemasangan granit atau marmer di rumah. Selain mahal dari segi material, pembengkakan biaya juga bisa disebabkan karena proses pemasangannya yang cukup memakan waktu mengingat materialnya berat. Tidak sampai disitu, material granit dan marmer juga termasuk material dengan perawatan tinggi yang tentunya akan cukup merepotkan di kemudian hari. Maka dari itu dibuatlah sintetis dari kedua material tersebut untuk memenuhi kebutuhan keindahan, namun tetap murah dan mudah pemasangan serta perawatannya.

Berbicara tentang sintetis dari granit dan marmer, Cerarl dan TopTough menjadi material yang digadang-gadang merupakan hasil sintetis dari marmer dan keramik. Kedua material tersebut cukup direkomendasikan untuk penggunaan pada area top table pada dapur dan dekorasi dinding pada berbagai ruangan di rumah. Di samping murah, berikut beberapa keunggulan yang bisa kalian dapatkan dengan menggunakan kedua material tersebut sebagai panel dekorasi hunian seperti yang akan dibahas dalam artikel masterumah.id berikut ini.

1. Tahan Panas Dan Lembab

Meskipun hanya bahan sintetis namun cerarl hadir dengan keunggulan yang serupa dengan material aslinya. Kalian tidak perlu khawatir bahwa material yang lebih cocok untuk penggunaan sebagai panel dinding ini akan berupah warna saat ditempatkan pada area yang panas dan lembab.

2. Tahan Abrasi

Jika cerarl mewarisi sifat tahan panas dan lembab, maka toptough mewarisi sifat tahan abrasi dari material asalnya. Permukaan toptough yang dibalut dengan resin melamin membuat material ini memiliki ketahanan yang baik terhadap abrasi. Karena pelapis yang dimiliki tersebut jugalah material toptough banyak digunakan untuk panel meja dapur atau panel dengan posisi horizontal lain.

3. Tahan Benturan

Seperti yang kita tahu, meskipun granit merupakan material yang cukup kuat, tatapi dia juga termasuk material yang mudah terluka. Sifat tersebut telah dihilangkan pada material cerarl dan toptough yang merupakan sintetisnya.

4. Mudah Dibersihkan Dan Anti Bakteri

Mudah dibersihkan merupakan sifat baru yang dibawa material sintetis. Sifat ini tidak dapat ditemukan pada material marmer sebagai material asal. Karena lebih mudah dibersihkan, pertumbuhan bakteri pada kedua material tersebut menjadi tidak mudah. Sehingga dapat disimpulkan jika keduanya cukup steril.

5. Mudah Diaplikasikan

Sebagai batuan kualitas tinggi, proses pemasangan granit dan marmer dapat dikatakan cukup rumit. Tetapi dengan menggunakan material sintetisnya, bukan masalah besar untuk melakukan instalasinya sebagai panel dekoratif.

Jika dilihat lebih dalam, material sintetis hadir untuk membantu memenuhi kebutuhan manusia yang belum dapat diisi oleh material alam aslinya. Dapatkan informasi menarik lain seputar hunian dan penghuninya hanya di masterumah.id dan selamat mencoba!

article 13 July 2024

MasterumahID

Inspirasi Konstruksi - Material Bangun

Beli Sintetis Granit Atau Marmer Enggak Rugi Kok

Beli Sintetis Granit Atau Marmer Enggak Rugi Kok

Unggul dalam tampilan dan kekuatan membuat kehadiran marmer dan granit tidak dapat disingkirkan dalam diskusi terkait panel dekoratif sekalipun banyak material lain yang bermunculan. Namun di samping fakta tersebut, juga ada fakta lain yang tidak dapat dihindari bahwa akan banyak biaya yang dihabiskan untuk pemasangan granit atau marmer di rumah. Selain mahal dari segi material, pembengkakan biaya juga bisa disebabkan karena proses pemasangannya yang cukup memakan waktu mengingat materialnya berat. Tidak sampai disitu, material granit dan marmer juga termasuk material dengan perawatan tinggi yang tentunya akan cukup merepotkan di kemudian hari. Maka dari itu dibuatlah sintetis dari kedua material tersebut untuk memenuhi kebutuhan keindahan, namun tetap murah dan mudah pemasangan serta perawatannya.

Berbicara tentang sintetis dari granit dan marmer, Cerarl dan TopTough menjadi material yang digadang-gadang merupakan hasil sintetis dari marmer dan keramik. Kedua material tersebut cukup direkomendasikan untuk penggunaan pada area top table pada dapur dan dekorasi dinding pada berbagai ruangan di rumah. Di samping murah, berikut beberapa keunggulan yang bisa kalian dapatkan dengan menggunakan kedua material tersebut sebagai panel dekorasi hunian seperti yang akan dibahas dalam artikel masterumah.id berikut ini.

1. Tahan Panas Dan Lembab

Meskipun hanya bahan sintetis namun cerarl hadir dengan keunggulan yang serupa dengan material aslinya. Kalian tidak perlu khawatir bahwa material yang lebih cocok untuk penggunaan sebagai panel dinding ini akan berupah warna saat ditempatkan pada area yang panas dan lembab.

2. Tahan Abrasi

Jika cerarl mewarisi sifat tahan panas dan lembab, maka toptough mewarisi sifat tahan abrasi dari material asalnya. Permukaan toptough yang dibalut dengan resin melamin membuat material ini memiliki ketahanan yang baik terhadap abrasi. Karena pelapis yang dimiliki tersebut jugalah material toptough banyak digunakan untuk panel meja dapur atau panel dengan posisi horizontal lain.

3. Tahan Benturan

Seperti yang kita tahu, meskipun granit merupakan material yang cukup kuat, tatapi dia juga termasuk material yang mudah terluka. Sifat tersebut telah dihilangkan pada material cerarl dan toptough yang merupakan sintetisnya.

4. Mudah Dibersihkan Dan Anti Bakteri

Mudah dibersihkan merupakan sifat baru yang dibawa material sintetis. Sifat ini tidak dapat ditemukan pada material marmer sebagai material asal. Karena lebih mudah dibersihkan, pertumbuhan bakteri pada kedua material tersebut menjadi tidak mudah. Sehingga dapat disimpulkan jika keduanya cukup steril.

5. Mudah Diaplikasikan

Sebagai batuan kualitas tinggi, proses pemasangan granit dan marmer dapat dikatakan cukup rumit. Tetapi dengan menggunakan material sintetisnya, bukan masalah besar untuk melakukan instalasinya sebagai panel dekoratif.

Jika dilihat lebih dalam, material sintetis hadir untuk membantu memenuhi kebutuhan manusia yang belum dapat diisi oleh material alam aslinya. Dapatkan informasi menarik lain seputar hunian dan penghuninya hanya di masterumah.id dan selamat mencoba!