MasterumahID

Following

Followers

article 28 March 2024

MasterumahID

Inspirasi Desain - Ruang Tamu

Ruang Tamu Tetap Nyaman Meski Tanpa Sofa

Ruang Tamu Tetap Nyaman Meski Tanpa Sofa

Memperlakukan tamu dengan baik sudah menjadi keharusan bagi setiap pemilik rumah. Salah satu bentuk perlakuan baik pada tamu adalah dengan menyediakan tempat duduk yang nyaman seperti sofa.

Meskipun tidak tercantum dalam peraturan mana pun, keberadaan sofa seperti menjadi standar ruang tamu yang nyaman dan layak. Padahal, tanpa sofa pun kalian masih bisa rumah kalian layak untuk dijadikan tempat bertandang. 

Ruang tamu tanpa sofa bukan berarti kalian tidak menyediakan tempat duduk untuk menjamu tamu. Tetapi kalian bisa mengganti sofa dengan pilihan tempat duduk yang telah disiapkan oleh masterumah.id berikut ini.

1. Duduk Di Atas Hammock

Duduk di atas hammock bersama tamu di ruang tamu, mungkin akan terdengar aneh. Tetapi hal tersebut juga bukan hal yang buruk untuk dipraktikkan. Penggunaan hammock rumbai di ruang tamu, akan membawa kesan bohemian yang kental.

Untuk pemasangannya pun bukanlah sesuatu yang susah. Kalian tidak perlu menggantung hammock dari sisi ke sisi dinding. Karena beberapa penyedia hammock untuk furnitur juga menyediakan tiang gantung.

2. Ayunan Rotan

Jika sofa akan identik dengan ruang tamu, maka ayunan akan identik dengan taman. Tetapi sedikit menyalahgunakan fungsinya juga dapat membuat ruangan cantik.

Meskipun menggunakan sofa di area terbuka akan menjadi ide buruk terutama saat musim hujan datang. Tetapi menggunakan ayunan di ruang tertutup juga bukan hal yang buruk untuk dilakukan.

Namun memang, jenis ayunan yang digunakan bukan ayunan besi seperti yang di taman. Agar lebih aestetika maka digunakan ayunan rotan.

3. Lesehan

Ruang tamu lesehan mungkin menjadi opsi kedua terbanyak untuk pola penataan ruang tamu di Indonesia. Pada tahap ini mungkin aspek jamuan tamu telah terpenuhi, tetapi aspek membuat tamu nyaman mungkin sering terlewat.

Untuk membuat tamu semakin nyaman sebenarnya kalian hanya perlu menambah bantal duduk. Alas duduk ini nantinya akan membantu menghindarkan tamu dari kesemutan setelah duduk bersila.

4. Bean Bag

Bean bag atau bantal sofa juga bisa dijadikan opsi penggantian sofa konvensional. Pada dasarnya bean bag sendiri merupakan sofa, tetapi karena bentuknya yang seperti bantal, beberapa orang memperlakukannya seperti bantal biasa.

Sekarang sudah bukan kewajiban untuk membuat ruang tamu terasa dingin dan mencekam. Kalian juga bisa mengubahnya lebih fleksibel dengan terobosan yang kalian punya. Dapatkan informasi menarik lainnya seputar hunian dan penghuninya hanya di masterumah.id dan selamat mencoba!

article 28 March 2024

MasterumahID

Inspirasi Desain - Ruang Tamu

Ruang Tamu Tetap Nyaman Meski Tanpa Sofa

Ruang Tamu Tetap Nyaman Meski Tanpa Sofa

Memperlakukan tamu dengan baik sudah menjadi keharusan bagi setiap pemilik rumah. Salah satu bentuk perlakuan baik pada tamu adalah dengan menyediakan tempat duduk yang nyaman seperti sofa.

Meskipun tidak tercantum dalam peraturan mana pun, keberadaan sofa seperti menjadi standar ruang tamu yang nyaman dan layak. Padahal, tanpa sofa pun kalian masih bisa rumah kalian layak untuk dijadikan tempat bertandang. 

Ruang tamu tanpa sofa bukan berarti kalian tidak menyediakan tempat duduk untuk menjamu tamu. Tetapi kalian bisa mengganti sofa dengan pilihan tempat duduk yang telah disiapkan oleh masterumah.id berikut ini.

1. Duduk Di Atas Hammock

Duduk di atas hammock bersama tamu di ruang tamu, mungkin akan terdengar aneh. Tetapi hal tersebut juga bukan hal yang buruk untuk dipraktikkan. Penggunaan hammock rumbai di ruang tamu, akan membawa kesan bohemian yang kental.

Untuk pemasangannya pun bukanlah sesuatu yang susah. Kalian tidak perlu menggantung hammock dari sisi ke sisi dinding. Karena beberapa penyedia hammock untuk furnitur juga menyediakan tiang gantung.

2. Ayunan Rotan

Jika sofa akan identik dengan ruang tamu, maka ayunan akan identik dengan taman. Tetapi sedikit menyalahgunakan fungsinya juga dapat membuat ruangan cantik.

Meskipun menggunakan sofa di area terbuka akan menjadi ide buruk terutama saat musim hujan datang. Tetapi menggunakan ayunan di ruang tertutup juga bukan hal yang buruk untuk dilakukan.

Namun memang, jenis ayunan yang digunakan bukan ayunan besi seperti yang di taman. Agar lebih aestetika maka digunakan ayunan rotan.

3. Lesehan

Ruang tamu lesehan mungkin menjadi opsi kedua terbanyak untuk pola penataan ruang tamu di Indonesia. Pada tahap ini mungkin aspek jamuan tamu telah terpenuhi, tetapi aspek membuat tamu nyaman mungkin sering terlewat.

Untuk membuat tamu semakin nyaman sebenarnya kalian hanya perlu menambah bantal duduk. Alas duduk ini nantinya akan membantu menghindarkan tamu dari kesemutan setelah duduk bersila.

4. Bean Bag

Bean bag atau bantal sofa juga bisa dijadikan opsi penggantian sofa konvensional. Pada dasarnya bean bag sendiri merupakan sofa, tetapi karena bentuknya yang seperti bantal, beberapa orang memperlakukannya seperti bantal biasa.

Sekarang sudah bukan kewajiban untuk membuat ruang tamu terasa dingin dan mencekam. Kalian juga bisa mengubahnya lebih fleksibel dengan terobosan yang kalian punya. Dapatkan informasi menarik lainnya seputar hunian dan penghuninya hanya di masterumah.id dan selamat mencoba!