MasterumahID

Following

Followers

article 06 November 2023

MasterumahID

Ruang Keluarga - Kreasi Keluarga

“Oke Google”, Satu Perintah Untuk Berbagai Kegiatan

“Oke Google”, Satu Perintah Untuk Berbagai Kegiatan

Gen z pasti sudah enggak asing lagi sama Google Assistant. Di tangan yang tepat, kecerdasan buatan yang dirancang oleh raksasa teknologi Google ini dapat sangat membantu kegiatan di rumah.

Namun memang untuk menggunakannya, perlu beberapa perangkat pintar baik software ataupun hardware. Beberapa perangkat dasar untuk merasakan smart room dengan perintah “Oke Google” akan dibahas oleh artikel masterumah.id berikut.

1. Smartphone

Smartphone atau telepon pintar menjadi alat paling dasar yang harus kalian miliki untuk dapat menerapkan fungsi perintah “Oke Google”. Karena telepon pintar ini yang nantinya menghubungkan setiap perangkat yang akan digunakan.

2. Google Home Mini

Selain smartphone, selanjutnya untuk dapat memanfaatkan fungsi Google Assistant di kamar, kalian perlu memiliki perangkat keras yang disebut Google Home Mini. Alat ini akan mengontrol kerja smartphone dengan perangkat lunak lainnya yang dibutuhkan.

3. Wifi

Wifi menjadi objek yang cukup penting untuk penerapan fungsi Google Assistant di kamar. Karena nantinya aplikasi di smartphone akan dihubungkan dengan Google Home Mini melalui sambungan wifi yang sama.

4. Aplikasi Google Home

Tidak seperti penggunaan aplikasi Google Assistant di smartphone, penggunaan aplikasi Google Assistant di kamar harus menggunakan aplikasi Google Home yang dipasang pada Smartphone. Selanjutnya aplikasi yang terpasang pada smartphone akan dihubungkan dengan perangkat keras Google Home Mini menggunakan jaringan wifi yang sama. Setelah setting seluruh perangkat selesai, kalian sudah bisa menikmati kecanggihan Google Assistants di kamar.

Untuk menciptakan kamar pintar kesukaan anak muda, diperlukan banyak perintian lain yang bisa kalian sesuaikan dengan kebutuhan. Tetapi untuk kegiatan sederhana, keempat kebutuhan tersebut sudah dapat membantu kalian melakukan kegiatan di rumah. Dapatkan informasi menarik lainnya seputar hunian dan penghuninya hanya di masterumah.id dan selamat mencoba!

article 06 November 2023

MasterumahID

Ruang Keluarga - Kreasi Keluarga

“Oke Google”, Satu Perintah Untuk Berbagai Kegiatan

“Oke Google”, Satu Perintah Untuk Berbagai Kegiatan

Gen z pasti sudah enggak asing lagi sama Google Assistant. Di tangan yang tepat, kecerdasan buatan yang dirancang oleh raksasa teknologi Google ini dapat sangat membantu kegiatan di rumah.

Namun memang untuk menggunakannya, perlu beberapa perangkat pintar baik software ataupun hardware. Beberapa perangkat dasar untuk merasakan smart room dengan perintah “Oke Google” akan dibahas oleh artikel masterumah.id berikut.

1. Smartphone

Smartphone atau telepon pintar menjadi alat paling dasar yang harus kalian miliki untuk dapat menerapkan fungsi perintah “Oke Google”. Karena telepon pintar ini yang nantinya menghubungkan setiap perangkat yang akan digunakan.

2. Google Home Mini

Selain smartphone, selanjutnya untuk dapat memanfaatkan fungsi Google Assistant di kamar, kalian perlu memiliki perangkat keras yang disebut Google Home Mini. Alat ini akan mengontrol kerja smartphone dengan perangkat lunak lainnya yang dibutuhkan.

3. Wifi

Wifi menjadi objek yang cukup penting untuk penerapan fungsi Google Assistant di kamar. Karena nantinya aplikasi di smartphone akan dihubungkan dengan Google Home Mini melalui sambungan wifi yang sama.

4. Aplikasi Google Home

Tidak seperti penggunaan aplikasi Google Assistant di smartphone, penggunaan aplikasi Google Assistant di kamar harus menggunakan aplikasi Google Home yang dipasang pada Smartphone. Selanjutnya aplikasi yang terpasang pada smartphone akan dihubungkan dengan perangkat keras Google Home Mini menggunakan jaringan wifi yang sama. Setelah setting seluruh perangkat selesai, kalian sudah bisa menikmati kecanggihan Google Assistants di kamar.

Untuk menciptakan kamar pintar kesukaan anak muda, diperlukan banyak perintian lain yang bisa kalian sesuaikan dengan kebutuhan. Tetapi untuk kegiatan sederhana, keempat kebutuhan tersebut sudah dapat membantu kalian melakukan kegiatan di rumah. Dapatkan informasi menarik lainnya seputar hunian dan penghuninya hanya di masterumah.id dan selamat mencoba!